RUANGKALTIM.COM, KUTIM – Sebagai bentuk kepedulian terhadap korban kebakaran di Dusun Sebongkok, Desa Sepaso, Kecamatan Bengalon, Kabupaten Kutai Timur (Kutim). Lanal Sangatta dipimpin Komandan TNI AL Sangatta Letkol Laut (P) Rudi Iskandar, menyerahkan bantuan kepada para korban, Ahad (31/3/2024).
Danlanal Sangatta Letkol Laut (P) Rudi Iskandar mengatakan, kepedulian terhadap korban kebakaran menjadi keharusan. Bahkan semua pihak harus turun untuk membantu para korban.
“Korban sangat memerlukan uluran tangan kita semua. Makanya harus bersama-sama membantu, sehingga beban korban bisa lebih ringan,” ajaknya.
Apalagi, kata dia, tidak ada yang menginginkan mendapat musibah tersebut. Semua terjadi di luar kendali manusia.
“Makanya jangan ragu memberikan bantuan. Ini kesempatan kita untuk berbagi dan saling peduli terhadap sesama,” tutupnya.
Rangkaian Kegiatan:
- Penyerahan Bantuan oleh Danlanal
- Pembagian Bantuan kepada warga Korban kebakaran
- Foto bersama
- Buka bersama.
Hadir:
- Komandan Lanal Sangatta, Letkol Laut (P) Rudi Iskandar, S.E., M.Tr. Opsla.
- Dandenpomal, Kapten Laut (PM) M Taufik, S.S. T. Han.
- Paspotmar, Kapten Laut (P) Irsanuli Nasution
- Kasatkom, Letda Laut (P) Subandari
- Kepala Desa Sepaso, Bpk Ruslan
- Pamong Saka Bahari Lanal Sangatta, Ibu Nurjannah
- Ka Kwaran Bengalon, Bpk Ardi Amiruddin Lamri
- Ibu Ketua PKK Desa Sepaso, Ibu Yuliarmi
- Warga korban kebakaran
(rk)