RUANGKALTIM.COM, KUTIM – PT Pamapersada Nusantara Site KPC Coal Mining Project, bekerja sama dengan Desa Siaga Sehat Cemerlang Swarga Bara menggelar kegiatan bertajuk Senam Pagi dan Sosialisasi serta Edukasi Peremajaan Listrik di Pendopo RT 21 Perumahan Bumi Etam, Dusun 05, Desa Swarga Bara, Kecamatan Sangatta Utara, Sabtu lalu (22/2/2025).
Kegiatan tersebut dihadiri 69 peserta, antara lain perwakilan Pemerintah Desa Swarga Bara Rulliyanti, Ketua Desa Siaga Rudiansyah, perwakilan PLN ULP Sangatta Farij, perwakilan CSR PT PAMA, serta masyarakat sekitar Desa Swarga Bara.
Agenda kali ini dibuka dengan senam pagi bersama oleh ibu-ibu kader Desa Siaga, dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh perwakilan PLN, dan ditutup dengan sesi tanya jawab dengan beragam doorprize menarik. Seperti diketahui bersama, keselamatan warga merupakan salah satu hal yang menjadi prioritas. Mengingat secara geografis, lokasi Desa Swarga Bara berada di area yang berpotensi terkena bencana banjir serta di beberapa titik lokasi secara layout pemukiman tidak lagi muda.
Dalam pemaparan materi, disampaikan pula pentingnya warga Desa Swarga Bara untuk meningkatkan kesadaran akan instalasi listrik yang aman, nyaman dan modern. Sosialisasi ini dilaksanakan sebagai langkah preventif untuk meminimalisir risiko bencana yang dapat terjadi kapan saja, yang dapat disebabkan oleh instalasi listrik yang sudah tua atau tidak standar.
Hal ini menjadi krusial, karena warga perlu untuk mengetahui pentingnya peremajaan listrik. Adapun manfaat yang akan diperoleh, serta tahapan-tahapan dalam pelaksanaan peremajaan listrik dengan pemateri yang profesional di bidangnya.
Terpisah, CSR Department Head PT Pamapersada Nusantara Site KPC Coal Mining Project, Agung Dwi berharap para peserta dapat menjadikan pelatihan ini sebagai wadah untuk berdiskusi dan menyampaikan aspirasinya terkait dengan instalasi listrik skala rumah tangga.
“Kami berharap melalui acara ini, kita semua dapat meningkatkan kesadaran akan listrik yang aman dan paham langkah-langkah yang perlu diambil demi keselamatan diri maupun sesama. Kami sangat berharap kegiatan ini bisa bermanfaat untuk warga setempat,” pungkasnya. (rk)