RUANGKALTIM.COM, KUTIM – Masa reses merupakan hal wajib yang harus dilaksanakan anggota legislatif. Melalui masa reses pula, para wakil rakyat itu menyerap aspirasi masyarakat yang kemudian diperjuangkan agar dapat direalisasikan.
Sama halnya dengan yang dilakukan Wakil Ketua I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kutai Timur (Kutim) Asti Mazar. Dia pun berusaha merealisasikan apa yang menjadi harapan masyarakat secara bertahap. Terutama segala aspirasi yang bersentuhan langsung dengan masyarakat.
“Seperti keagamaan, kepemudaan, pariwisata, pemberdayaan perempuan, olahraga dan UMKM khusus di dapil II (daerah pilihnya), akan diimplementasikan,” katanya.
Dia bersyukur, masyarakat penerima manfaat dari program yang dijalankan merasa senang. Pasalnya, mewujudkan kepentingan rakyat merupakan suatu kewajiban. Hal tersebut juga berkat sinergi dengan sejumlah organisasi perangkat daerah (OPD). Di antaranya Dinas Pariwisata, Dinas UMKM dan Koperasi, Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A), serta OPD lainnya.
“Alhamdulillah lebih 10 aspirasi yang sudah diwujudkan tahun ini,” bebernya.
Meski menyadari tugas wakil rakyat masih belum berakhir. Politikus Golkar itu memastikan, bahwa ada beberapa aspirasi masyarakat lainnya yang siap direalisasikan juga tahun ini.
“Makanya akan direalisasikan secara bertahap,” jelasnya.
Sebagai anggota dewan, berkewajiban menyerap dan menghimpun aspirasi konstituen melalui kunjungan kerja (kunker) secara berkala pada setiap masa reses. Masa reses merupakan bentuk pertanggungjawaban moral dan kinerja terhadap tugas dan fungsi dewan terhadap daerah pemilihannya. “Yang dilakukan melalui pola hubungan vertikal, horizontal dan diagonal kepada masyarakat. Jadi, reses dewan secara istilah diartikan sebagai agenda menjaring aspirasi, suara, ide serta masukan masyarakat,” terangnya.
Apalagi merupakan agenda rutin tahunan DPRD, sebagai upaya mewujudkan masyarakat Kutim yang cerdas, kreatif, maju, dan sejahtera.
“Kan reses menjadi salah satu tempat bagi masyarakat untuk tetap berhubungan dengan wakil rakyatnya. Melalui aspirasi-aspirasi yang disampaikan menjadi prioritas,” pungkasnya (adv/rk)