RUANGKALTIM.COM, KUTIM – Penanaman pohon durian di Desa Sidomulyo, Kecamatan Kongbeng, Kabupaten Kutai Timur (Kutim), sebagai bukti kecamatan tersebut siap menjadi salah satu kawasan agrowisata di kabupaten ini, Ahad (28/5/2023).
Hal itu pun mendapat respon positif dari Bupati Kutim Ardiansyah Sulaiman. Dia menilai program tersebut patut dimaksimalkan. Mengingat lahan yang dimanfaatkan sangat luas dan telah dipastikan tanpa masalah. Dia pun berharap, dua hingga tiga tahun ke depan sudah bisa dijalankan.
“Sehingga menjadi salah satu penunjang perekonomian warga yang dikelola Bumdes (Badan Usaha Milik Desa). Ini harus diberi apresiasi,” katanya.
Sementara itu, Kepala Desa (Kades) Sidomulyo Ashari memaparkan, program agrowisata yang dicanangkan tersebut ke depannya menyediakan kebun buah, lapangan sepak bola mini dan tempat pertemuan.
“Ada juga embung wisata sampai kawasan ramah anak (tempat bermain anak-anak representatif),” sebutnya.
Dia memastikan, lahan 5 hektare tersebut sudah bebas masalah. Bahkan sudah didukung dalam rencana tata ruang desa. Adapun pembangunan, kata dia, akan dilaksanakan menggunakan anggaran dana desa (ADD) dan DD.
“Kami akan berupaya berkoordinasi dengan semua pihak. Termasuk koordinasi dengan pihak kementerian terkait. Memang ini program jangka panjang (10 tahun ke depan. Tapi, kami yakin bisa diwujudkan dan menjadi ikon bagi desa,” paparnya.
Untuk diketahui, kegiatan itu juga dihadiri Ketua TP PKK Kutim Siti Robiah, Kadis Pertanahan Kutim Simon Salombe, Kepala DPMD Kutim Yuriansyah, Kepala DPUPR Kutim Muhammad Muhir, Staf Ahli Bupati Sulastin, Camat Kongbeng Jumran, Kapolsek Kongbeng Ipda Haris Suyanto, Sekcam Muara Wahau, perusahaan-perusahaan Swakarsa, perwakilan Sinarmas, tokoh agama dan tokoh masyarakat. (adv/rk)